Bolu Susu Lembang, Kue Bolu Terjangkau yang Menarik Perhatian


Fenomena kue bolu artis memang tidak terbendung. Entah produk itu memang buatan mereka atau ada pengusaha yang bekerjasama dengan para artis. Entahlah!

Tapi tak bisa dipungkiri kalau kue bolu artis memang sedang ngehits banget, apalagi di Bandung.

Sesaknya pemain di ranah kue bolu, tidak membuat perusahaan lain yang tak mengandalkan artis lantas jadi pesimis untuk bisa bersaing.

Justru kalau bisa melihat peluang dengan baik, ada ceruk pasar yang bisa diambil dan dapat menarik perhatian meski tanpa embel-embel artis atau menjadilan artis seorang brand ambassador.

Nah, Bolu Susu Lembang hadir sebagai kue bolu alternatif yang jadi berbeda dibandingkan kue artis lainnya.

Mengapa?

Pertama, Bolu Susu Lembang hadir sebagai kue bolu berlapis keju diatasnya dengan cita rasa khas susu yang memang selalu identik dengan Lembang. Ada 3 rasa yang dihadirkan Bolu Susu Lembang: original (campuraan coklat dan vanilla), susu vanilla (semua lapisannya vanilla), dan susu coklat (semua lapisannya coklat).

Kedua, Bolu Susu Lembang hadir dengan harga yang setengah lebih murah dibanding kue bolu para artis yakni hanya Rp. 29.000. Dari sini jelas kalau Bolu Susu Lembang menyasar lebih banyak kalangan agar semua orang bisa menikmati kue bolu kekinian.

Ketiga, Bolu Susu Lembang mudah didapatkan di Kota Bandung.  Jadi untuk mendapatkan Bolu Susu Lembang ini tidak harus ke satu tempat. Dimana saja memang tempatnya? Berikut daftar tempat penjual Bolu Susu Lembang:

1. Jln. Kebon Kawung No. 23, Bandung

2. Jln. Raya Bojongsoang No.108, Bandung

3. Jln. Raya A.H. Nasution No. 105 Bandung

4. Jln. Raya Malabar, Kosambi, Bandung.

Kedepan akan banyak tempat yang menjual Bolu Susu Lembang, bahkan nantinya bakal bisa dipesan alias delivery.

Nah informasi yang saya dapatkan itu valid karena saya hadir pada gelaran Grand Launching Bolu Susu Lembang, 17 Desember 2017 di Ciwalk.

Grand Launching ini tidak sekadar memperkenalkan produk Bolu Susu Lembang. Ada berbagai acara menarik disini seperti lomba mewaranai untuk anak, food style competition, lomba foto IG, dan yang paling jadi daya tarik adalah doorprize. Doorprize yang dihadirkan tak tanggung-tanggung yakni 50 voucher untuk membeli Bolu Susu Lembang, 1 unit setrika, 1 unit blender, 1 unit mesin cuci, 1 unit lemari pendingin, dan 1 uniy sepeda motor.

Untuk mendapatkan undian doorprize pun cukup mudah. Tinggal beli Bolu Susu Lembang seharga Rp.29.000 dengan promo buy 1 get 1. Jadi orang yang datang pada acara bisa dapat 2 bungkus Bolu Susu Lembang dengan harga 1 bungkus saja.

Karena promo yang menarik ini, acara yang berlangsung dari jam 10 pagi sampai jam 5 sore ini menarik banyak perhatian masyarakat Bandung dan sekitarnya.

Tak tanggung-tanggung pada event tersebut, 6000 bungkus Bolu Susu Lembang ludes.

Menikik fenomena tersebut, saya cukup yakin kalau Bolu Susu Lembang ini mampu bersaing dengan kue bolu artis lainnya. Apalagi harganya sangat terjangkau alias murah tetapi rasa dan kemasannya tidak murahan.

Oh yah, untuk informasi lebih lanjut tentang bolu susu lembang, kalian bisa menghubungi nomor 0811-1500-146 dan websitenya di www.bolulembang.com


Oh yah beriku foto-foto saat peluncuran Bolu Susu Lembang

Comments

Post a Comment

Popular Posts